Advertisement

Respons Cepat Tim SAR Sat Brimob Polda Jabar, Korban Tenggelam di Sungai Cimanuk Berhasil Ditemukan

Respons Cepat Tim SAR Sat Brimob Polda Jabar, Korban Tenggelam di Sungai Cimanuk Berhasil Ditemukan

Tim SAR Satbrimob Polda Jawa Barat kembali menunjukkan profesionalisme dan respons cepat dalam penanganan bencana kemanusiaan. Tim SAR Brimob Jabar yang dipimpin oleh Aiptu Sarip Hidayat melaksanakan operasi pencarian korban tenggelam di Sungai Cimanuk, tepatnya di Blok Cibuluh, Desa Cimurah, Kecamatan Karangpawitan, Rabu (7/1/2026)

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Hendra Rochmawan S.I.K., M.H mengatakan bahwa Kegiatan pencarian ini dilakukan setelah Tim SAR menerima informasi dari warga terkait kejadian seorang perempuan lanjut usia yang diduga melompat ke Sungai Cimanuk pada Senin, 04 Januari 2026 sekitar pukul 08.15 WIB.

Identitas Korban yaitu
Titi, Usia 80 Tahun,
Jenis Kelamin Perempuan, beralamat di Kp. Bojong Kalapa, Desa Karangsari, Kecamatan Karangpawitan

Identitas Saksi bernama Nanang
Usia 57 Tahun,
Alamat Kp. Cipicung, Desa Cipicung, Kecamatan Banyuresmi

Saksi menjelaskan bahwa saat sedang memancing, ia melihat seorang wanita di aliran Sungai Cimanuk dengan kondisi tangan meronta-ronta. Saksi kemudian segera melaporkan kejadian tersebut kepada pihak Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Cipicung, Kecamatan Banyuresmi.

Operasi SAR berjalan dengan aman, tertib, dan lancar berkat sinergi antara Tim SAR Brimob Jabar, Basarnas, TNI, Polri serta masyarakat setempat.

Dansat Brimob Polda Jawa Barat Kombes Pol. Donyar Kusumadji, S.I.K., menyampaikan belasungkawa serta apresiasi atas kinerja tim di lapangan, “Saya menyampaikan turut berduka cita yang mendalam kepada keluarga almarhumah. Keberhasilan Tim SAR dalam menemukan dan mengevakuasi korban merupakan wujud nyata komitmen Brimob Polda Jabar dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.”

“Saya mengapresiasi dedikasi, kerja sama, dan profesionalisme seluruh personel yang terlibat serta sinergi dengan Basarnas dan unsur terkait. Brimob akan selalu hadir di tengah masyarakat, khususnya dalam situasi darurat dan kemanusiaan,” tegas Kombes Pol. Donyar Kusumadji, S.I.K.

Satbrimob Polda Jabar terus berkomitmen untuk sigap, humanis, dan profesional dalam setiap pelaksanaan tugas demi keselamatan dan keamanan masyarakat.

The post Respons Cepat Tim SAR Sat Brimob Polda Jabar, Korban Tenggelam di Sungai Cimanuk Berhasil Ditemukan appeared first on Sorot Garut.