Garut | Anggota Polres Garut dan Polsek Cisurupan melakukan pembersihan materiil bekas banjir sungai Ciharemas Kecamatan Cisurupan Garut. Selasa malam (5/11/2024).
Hujan deras yang mengguyur wilayah Garut
termasuk Cisurupan mengakibatkan Sungai Ciharemas Desa Cisewo meluap hingga ke jalan raya Cisurupan Garut.
Material seperti pasir, lumpur, batu, sampah dan yang lainnya pun men
utup jalan raya Cisurupan Garut.
Kapolres Garut AKBP Mochamad Fajar Gemilang, S.I.K., M.H., M.I.K., melalui Kapolsek Cisurupan Asep Saepudin, S.H., mengatakan gabungan anggota Polres Garut dan Polsek segera melakukan pembersihan material bekas banjir.
Lanjut Asep, kami juga menghubungi PUPR untuk mendatangkan alat berat dan truk untuk membawa material. Selain itu Unit damkar pun di datangkan.
Sambil melaksanakan pembersihan material, petugas juga melaksanakan buka tutup arus untuk mengurai kemacetan.
“Pukul 23.00 wib jalan sudah normal kembali, Kami juga menghimbau kepada pengguna jalan yang meintas untuk hati hati karena jalan yang licin.” Pungkas Asep.